Pengobatan dengan Obat Tradisional China mampu Menghambat Perkembangan Diabetes
Pengobatan tradisional Tionghoa (Hanzi:???) adalah praktik pengobatan tradisional yang dilakukan di Cina dan telah berkembang selama beberapa ribu tahun. Praktek pengobatan termasuk pengobatan herbal, akupunktur, dan pijat Tui Na. Pengobatan ini digolongkan dalam kedokteran Timur, yang mana termasuk pengobatan tradisional Asia Timur lainnya seperti Kampo (Jepang) dan Korea.
Pengobatan Tradisional Tionghoa percaya bahwa segala proses dalam tubuh manusia berhubungan dan berinteraksi dengan lingkungan. Oleh karena itu, penyakit disebabkan oleh ketidakharmonisan antara lingkungan di dalam dan di luar tubuh seseorang. Gejala ketidakseimbangan ini digunakan dalam pemahaman, pengobatan, dan pencegahan penyakit.
Obat herbal tradisional China tampaknya cukup menjanjikan untuk menghambat perkembangan dari pradiabetes menjadi diabetes, menurut riset terkini yang disetujui untuk dipublikasikan dalam Journal of Clinical Endocrinology & Metabolism (JCEM).
Pradiabetes adalah kondisi ketika Anda telah memiliki kadar gula darah tinggi tetapi belum dikategorikan mengidap diabetes tipe 2. Prediabetes meningkatkan risiko Anda terkena diabetes tipe 2 serta penyakit jantung dan stroke. Penderita pradiabetes yang berupaya melakukan perubahan gaya hidup seringkali kesulitan untuk menjalaninya secara konsisten. Obat-obatan untuk mengontrol kadar gula darah saat ini juga dapat memiliki efek samping di lambung yang mungkin merugikan. Herba tradisional China mungkin menawarkan pilihan baru untuk mengelola kadar gula darah, baik sendirian atau dalam kombinasi dengan perawatan lain.
“Dengan semakin berkembangnya diabetes menjadi beban kesehatan masyarakat yang serius di seluruh dunia, sangat penting untuk mengambil langkah-langkah untuk membendung luapan kasus,” kata salah satu penulis studi tersebut, Chun – Su Yuan, MD, PhD, dari University of Chicago.
Untuk penelitian tersebut, studi acak plasebo terkontrol double-blind dilakukan pada 389 peserta di 11 lokasi penelitian di China yang sebagian diminta untuk mengambil kapsul yang mengandung campuran dari 10 obat-obatan herbal China dan sebagian lainnya mengambil plasebo. Selama setahun, mereka mengambil kapsul ramuan herbal China, yang disebut Tianqi, atau plasebo tiga kali sehari sebelum makan. Semua peserta menerima satu bulan pendidikan gaya hidup pada awal penelitian dan bertemu dengan ahli gizi beberapa kali selama penelitian. Toleransi glukosa peserta diukur secara triwulanan.
Pada akhir penelitian, 36 peserta dalam kelompok Tianqi dan 56 dalam kelompok plasebo telah mengembangkan diabetes. Analisis ini menemukan bahwa Tianqi mengurangi risiko diabetes hingga 32,1 persen dibandingkan dengan plasebo, setelah disesuaikan untuk usia dan jenis kelamin. Pengurangan risiko secara keseluruhan ini setara dengan yang ditemukan dalam studi obat diabetes metformin dan acarbose, dan peserta studi melaporkan hanya sedikit efek samping dari obat-obatan herbal Tianqi. Tianqi meliputi beberapa herba yang telah terbukti menurunkan kadar glukosa darah dan meningkatkan kontrol kadar glukosa darah setelah makan .
“Beberapa uji klinis terkontrol telah meneliti dampak pengobatan tradisional China pada diabetes, dan temuan studi kami menunjukkan pendekatan ini dapat sangat berguna dalam memperlambat perkembangan penyakit tersebut,” kata salah satu penulis utama studi ini, Xiaolin Tong, MD, PhD, dari Rumah Sakit Guang’anmen di Beijing, China. Penelitian lebih lanjut diperlukan untuk mengevaluasi peran obat herbal China dalam mencegah dan mengendalikan diabetes .”
Dapatkan herbal untuk mengobati diabetes di toko kami, Klik di sini.
Sumber:
“Chinese Herbal Medicine Tianqi Reduces Progression from Impaired Glucose Tolerance to Diabetes: A Double-Blind, Randomized, Placebo-Controlled, Multicenter Trial,” JCEM, Februari 2014.
http://id.wikipedia.org/wiki/Pengobatan_tradisional_Tionghoa